Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

RESEP QUICHE SOSIS BAYAM DAN CHEESE QUICHE YANG KEKINIAN

Quiche adalah sejenis pastry atau pie yang berasal dari Negara Perancis. Makanan ini terbuat dari tepung terigu, mentega dan telur yang dimasak dengan cara dipanggang.

Biasanya quiche diberi isian atau topping yang gurih seperti salmon, daging asap, bayam, sweet potato, jamur, ayam, bacon, jagung manis, paprika, tuna, pumpkin dan masih banyak lainnya. 

Quiche dapat dinikmati sebagai camilan, makanan pendamping atau bahkan sebagai hidangan utama. Dengan bahan-bahan yang sederhana dan mudah didapat, Anda dapat mencoba membuat kue kekinian ini dari resep yang kami bagikan di bawah ini. Selamat mencoba…!!

Sumber foto : youtube.luvitaho.com

QUICHE SOSIS BAYAM

Bahan Kulit Pie :
  • 250 gram tepung terigu serbaguna
  • 125 gram mentega tawar (potong dadu)
  • 1 butir telur ayam
  • 4-5 sdm air dingin
  • ½ sdt garam
  • Parutan keju mozarella dan keju parmesan (untuk topping)
Bahan Isian :
  • ½ buah bawang bombay (cincang kasar)
  • 3 siung bawang putih (cincang kasar)
  • 3 buah sosis (iris tipis)
  • 7 jamur putih (iris tipis)
  • 1 ikat bayam
  • ¼ sdt garam
  • ¼ sdt lada
Bahan Custard :
  • 2 butir telur ayam
  • 1 butir kuning telur 
  • ¼ sdt garam
  • ⅛ sdt lada
  • 100 ml susu cair
  • 100 ml whipping cream cair
Cara Membuat : 
  1. Pertama-tama, untuk membuat kulit pie, siapkan wadah, masukkan mentega tawar, tepung terigu dan garam, aduk dengan pastry blender hingga adonan menggerindil. 
  2. Lalu tambahkan 1 butir telur, aduk kembali dengan spatula, beri air dingin sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga membentuk gumpalan.
  3. Pindahkan adonan ke alas meja, pipihkan dan bungkus dengan plastik wrapping. Simpan di lemari pendingin selama 15-20 menit.
  4. Setelah 20 menit, ambil adonan kulit pie, pipihkan dan lebarkan dengan rolling pin sampai ketebalan 4 mm, lalu letakkan di loyang pie, tekan-tekan dan rapikan pinggirannya, lalu tusuk-tusuk dasar pie menggunakan garpu.
  5. Kemudian simpan pie ke dalam freezer selama 15 menit.
  6. Langkah berikutnya, untuk membuat isian, siapkan wajan, panaskan minyak, masukkan bawang bombay dan bawang putih yang telah dicincang kasar, tumis hingga harum dan matang.
  7. Lalu masukkan sosis dan jamur, masak hingga sosis dan jamur matang dan berwarna kecoklatan, lalu tambahkan garam, lada dan bayam, aduk sebentar hingga bayam layu.
  8. Berikutnya, untuk membuat saus custard, siapkan mangkuk berisi 2 butir telur dan 1 kuning telur, tambahkan garam, lada, susu cair dan whipping cream cair, whisk hingga tercampur rata.
  9. Selanjutnya, panaskan oven di suhu 180°C, keluarkan kulit pie yang telah set dari freezer, lalu tutupi permukaan pie dengan kertas roti, beri pemberat seperti beras dan lain-lain, agar kulit pie tidak mengembang. Panggang pie di suhu 180°C selama 15 menit.
  10. Setelah 15 menit, keluarkan pie dari oven, beri isian sosis, bayam dan lain-lain, lalu tuangkan custard dan taburi dengan parutan keju mozarella dan keju parmesan untuk toppingnya.
  11. Panggang kembali di suhu 180°C selama 25-30 menit atau hingga berwarna kuning kecoklatan.
  12. Sajikan quiche sosis bayam dengan saus sambal dan nikmati selagi hangat.
BACA JUGA :

Sumber foto : youtube.hidupkusebagaidebbie.com

CHEESE QUICHE

Bahan Kulit Pie :
  • 240 gram tepung terigu protein rendah
  • 115 gram mentega
  • 14 gram gula pasir
  • 1½ sdm air dingin
  • ½ sdt garam
Bahan isian :
  • 4 butir telur ayam
  • ¼ sdt garam
  • ⅛ sdt lada bubuk
  • ⅛ sdt pala bubuk
  • 250 ml susu UHT
  • 250 ml whipping cream cair
  • Parutan keju cheddar secukupnya 
Cara Membuat : 
  1. Langkah pertama, untuk membuat kulit pie, siapkan wadah, masukkan tepung terigu, mentega, gula pasir dan garam, aduk dengan garpu hingga adonan berbentuk butiran pasir.
  2. Lalu tambahkan air dingin secara bertahap sambil terus diaduk hingga membentuk gumpalan.
  3. Bentuk adonan dengan tangan menjadi bulatan, simpan adonan di wadah tertutup dan masukkan ke dalam lemari pendingin selama 30 menit.
  4. Langkah berikutnya, untuk membuat isian, siapkan mangkuk, kocok lepas 4 butir telur, lalu tuang susu cair dan whipping cream cair, tambahkan garam, lada bubuk dan pala bubuk, aduk hingga tercampur rata. Saring adonan basah.
  5. Kemudian siapkan cetakan, keluarkan adonan kulit pie dari lemari pendingin, pipihkan adonan dengan rolling pin, lalu letakkan di cetakan sambil ditekan-tekan dan rapikan pinggirannya, lalu tusuk-tusuk dasar pie menggunakan garpu.
  6. Selanjutnya, panaskan oven dengan api atas dan bawah di suhu 200°C selama 15 menit. Panggang kulit pie di dalam oven di suhu 180°C selama 15 menit. 
  7. Setelah itu, keluarkan kulit pie dari oven, beri parutan keju cheddar dan tuang dengan larutan susu dan cream, lalu panggang kembali dengan api atas dan bawah di suhu 180°C selama 28 menit.
  8. Setelah matang, keluarkan cheese quiche dari oven dan sajikan selagi hangat.
  9. Cheese quiche sangat cocok dinikmati saat sarapan pagi atau menjadi cemilan di sore hari.

Posting Komentar untuk "RESEP QUICHE SOSIS BAYAM DAN CHEESE QUICHE YANG KEKINIAN"