Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

RESEP CORN DOG SOSIS KENTANG ALA KOREA YANG VIRAL

Corn dog adalah salah satu camilan yang berasal dari Amerika Serikat, yang saat ini sangat populer dan kerap muncul dalam drama-drama Korea. Cemilan satu ini dapat dengan mudah kita temukan di pedagang kaki lima hingga di pusat-pusat perbelanjaan.

Bahan dasar corn dog atau sosis tusuk ini adalah sosis dan keju yang ditusuk dengan tusukan bambu, lalu dicelupkan ke adonan tepung atau telur, kemudian dibalur dengan potongan kentang atau tepung panir dan digoreng.

Selain sosis tusuk, jajanan lainnya yang berbahan dasar sosis yang juga cukup populer saat ini adalah sosis telur. Dengan bahan-bahan yang cukup sederhana dan mudah didapat, Anda dapat membuatnya sendiri di rumah, dengan mengikuti resep simpel yang kami bagikan di bawah ini. 

Sumber foto : orami.co.id

CORN DOG SOSIS KENTANG

Bahan - Bahan :
  • 6 Sosis ayam (potong 2 ruas jari)
  • Keju mozarella (potong 2 ruas jari)
  • 400 gram tepung terigu protein tinggi
  • 50 gram tepung jagung
  • 100 gram gula pasir
  • 900 gram french fries (potong dadu)
  • 2 butir telur ayam (kocok lepas)
  • 1 sdm baking powder
  • ¼ sdt garam
  • 450 ml susu cair
  • Tepung terigu secukupnya (untuk baluran)
  • Minyak goreng secukupnya
  • Sumpit secukupnya
Cara Membuat : 
  1. Langkah pertama, untuk membuat adonan celupan, siapkan mangkuk, masukkan tepung terigu, tepung jagung, gula pasir, baking powder dan garam, aduk rata.
  2. Lalu tambahkan 2 butir telur yang telah dikocok dengan susu cair, aduk kembali hingga semua bahan tercampur rata dan tidak ada lagi tepung yang menggumpal. Tuangkan adonan basah ke dalam gelas tinggi.
  3. Setelah itu, tusukan keju dan sosis di sumpit bambu, siapkan french fries yang telah dipotong dadu dan tepung terigu untuk baluran.
  4. Langkah berikutnya, ambil 1 batang keju sosis, baluri dengan tepung terigu, celupkan ke adonan basah dan guling-gulingkan di potongan kentang sambil ditekan-tekan sehingga kentang menempel sempurna pada permukaan sosis. Lakukan berulang hingga keju sosis habis.
  5. Kemudian, siapkan wajan, panaskan minyak, goreng corn dog dengan api sedang, jangan lupa dibolak-balik hingga semua sisi matang dan berwarna kuning kecoklatan. 
  6. Sajikan corndog sosis kentang dengan saus sambal, saus tomat atau mayonaise.
BACA JUGA :

Sumber foto : shutterstock.com/chudo2307

LUMPIA SOSIS TELUR

Bahan - Bahan :
  • 5 buah sosis ayam utuh
  • 50 gram tepung terigu protein tinggi
  • 3 butir telur ayam (kocok lepas)
  • 1 buah sosis ayam (potong dadu)
  • ½ buah wortel (potong dadu)
  • 1 batang daun bawang (iris tipis)
  • ½ sdt kaldu bubuk
  • ¼ sdt garam
  • ¼ sdt lada bubuk
  • Putih telur secukupnya (untuk perekat)
  • Kulit pangsit secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya
Cara Membuat : 
  1. Pertama-tama, untuk membuat adonan telur, siapkan mangkuk, masukkan kocokan telur, potongan sosis, wortel, irisan daun bawang, tepung terigu, garam, kaldu, dan lada bubuk, aduk hingga semua bahan tercampur rata.
  2. Kemudian, siapkan loyang yang telah diolesi minyak, susun sosis utuh di dalam loyang, beri jarak. Lalu tuangkan adonan telur ke dalam loyang.
  3. Selanjutnya, siapkan kukusan yang airnya telah mendidih, kukus sosis telur dengan api sedang selama 40 menit atau hingga matang.
  4. Setelah sosis telur matang, keluarkan loyang dari kukusan, diamkan hingga dingin. Lalu potong-potong sosis telur. 
  5. Langkah berikutnya, siapkan 1 lembar kulit pangsit, isi dengan 1 potong sosis telur, bungkus seperti lumpia dan rekatkan dengan putih telur. Lakukan berulang hingga sosis telur habis.
  6. Selanjutnya, siapkan teflon berisi minyak panas, goreng lumpia sosis telor dengan api sedang, bolak-balik agar semua sisi matang. Setelah berwarna kuning kecoklatan, angkat dan tiriskan.
  7. Nikmati lumpia sosis telur selagi hangat dengan cocolan saus sambal.

Posting Komentar untuk "RESEP CORN DOG SOSIS KENTANG ALA KOREA YANG VIRAL"