Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

RESEP PIE SINGKONG KEJU YANG LEMBUT DAN MOIST

Singkong atau lebih dikenal dengan sebutan ubi kayu atau ketela pohon adalah salah satu jenis umbi-umbian yang dapat dengan mudah ditemukan di Indonesia. Selain umbinya yang dapat dimakan, kita juga dapat mengambil daunnya untuk dijadikan masakan yang tidak kalah enaknya.

Ubi kayu ini juga banyak manfaatnya, seperti meningkatkan daya tahan tubuh, menurunkan tekanan darah, menjaga kesehatan tulang dan gigi, memelihara kesehatan saluran pencernaan, mengurangi peradangan dan mengendalikan kadar gula darah.

Karena rasanya yang enak, singkong juga dapat dikreasikan menjadi beragam camilan yang unik dan kekinian. Berikut di bawah ini kami bagikan resep pie singkong kukus dan pie singkong keju yang mudah membuatnya dan bisa Anda praktekkan sendiri di rumah.

Sumber foto : youtube.soimahmad.com

PIE SINGKONG KUKUS (Soim Ahmad)

Bahan Pie Singkong : 
  • 500 gram singkong parut (peras airnya)
  • 125 gram gula pasir 
  • 2 sdm santan kental
  • 1 sdt nutrijell plain bubuk
  • ¼ sdt vanili bubuk 
  • ¼ sdt garam
  • Pewarna merah secukupnya
Bahan Vla Santan : 
  • 4 sdm tepung maizena
  • 2 sdm tepung beras
  • 2 sdm gula pasir
  • 1 sdm margarin
  • 1 sdt garam
  • 1 lembar daun pandan
  • 500 ml santan
Bahan Topping : 
  • 50 gram keju cheddar parut
  • Potongan buah strawberry secukupnya 
Cara Membuat : 
  1. Langkah pertama, untuk membuat pie singkong, kupas singkong, cuci bersih, parut dan peras airnya (jangan terlalu kering).
  2. Kemudian, siapkan mangkuk, masukkan singkong parut, gula pasir, garam, nutrijell plain, vanili bubuk dan tuangkan santan kental, aduk hingga semua bahan tercampur rata. Lalu, tambahkan pewarna merah, aduk rata kembali.
  3. Setelah itu, siapkan cetakan pie yang telah diolesi minyak sayur, masukkan adonan pie singkong sambil ditekan-tekan agar adonan padat dan menempel pada cetakan. Lakukan berulang hingga adonan pie singkong habis.
  4. Siapkan kukusan yang airnya telah mendidih, susun cetakan pie singkong dan kukus dengan api sedang selama 20 menit. Lalu keluarkan cetakan dari kukusan dan biarkan hingga dingin.
  5. Langkah berikutnya, untuk membuat vla santan, siapkan panci, masukkan tepung maizena, tepung beras, gula pasir dan garam, aduk hingga semua bahan tercampur rata.
  6. Kemudian, tuangkan santan dan beri 1 lembar daun pandan, aduk rata dan masak dengan api kecil, sambil terus diaduk hingga mengental dan meletup-letup.
  7. Selanjutnya, tambahkan margarin, aduk hingga tercampur rata, lalu matikan api. Diamkan hingga dingin dan masukkan ke dalam piping bag.
  8. Setelah pie singkong dingin, keluarkan dari cetakan, masukkan ke dalam paper cup, semprotkan vla santan dan beri topping parutan keju dan potongan buah strawberry.
  9. Pie singkong kukus yang cantik ini dapat disajikan saat acara ulang tahun atau arisan keluarga.
BACA JUGA :

Sumber foto : cookpad.@itadarwis

PIE SINGKONG KEJU (dapur kecilku)

Bahan Pie Singkong : 
  • 200 gram singkong kukus (dihaluskan)
  • 100 gram tepung terigu protein rendah
  • 75 gram margarin 
  • 1 butir telur (kocok lepas)
  • 1 butir kuning telur (bahan olesan)
  • ½ sdt baking powder
  • ¼ sdt garam
Bahan Vla Kelapa : 
  • 150 gram susu kental manis
  • 50 gram keju cheddar parut (untuk topping)
  • 2 sdm tepung maizena
  • ¼ sdt pasta vanila
  • ¼ sdt garam
  • 1 buah kelapa muda (potong kecil dagingnya)
  • 200 ml air putih
Cara Membuat : 
  1. Pertama-tama, untuk membuat pie singkong, kupas singkong, cuci bersih, kukus dan haluskan. 
  2. Kemudian, tambahkan margarin, tepung terigu, telur yang telah dikocok lepas, baking powder dan garam, uleni adonan dengan tangan hingga semua bahan tercampur rata dan kalis. 
  3. Setelah itu, siapkan alas kerja, pipihkan adonan menggunakan rolling pin hingga ketebalan 0,5 cm, lalu bagi adonan menjadi 12 bagian.
  4. Masukkan adonan pie singkong ke cetakan pie (bentuk lonjong) yang telah diolesi mentega, tekan-tekan agar adonan padat dan menempel pada cetakan dan tusuk-tusuk permukaan adonan dengan garpu. Lakukan berulang hingga adonan pie singkong habis.
  5. Susun cetakan di dalam loyang, lalu masukkan loyang ke dalam oven yang telah dipanaskan terlebih dahulu, panggang dengan api atas bawah, di suhu 170°C selama 20 menit.
  6. Langkah berikutnya, untuk membuat isian, siapkan panci, masak 200 ml air, masukkan susu kental manis, tepung maizena dan garam, masak sambil terus diaduk hingga mengental membentuk vla.
  7. Kemudian, tambahkan pasta vanila dan potongan daging kelapa muda, aduk kembali hingga semua bahan tercampur rata. Sisihkan.
  8. Setelah 20 menit, keluarkan loyang, oleskan kocokan kuning telur pada permukaan adonan dan beri isian vla kelapa. Panggang kembali di suhu 170°C selama 10 menit.
  9. Setelah 10 menit, keluarkan loyang kembali, taburkan keju parut di atas vla kelapa. Panggang kembali di suhu 170°C selama 10 menit.
  10. Kemudian, setelah pie singkong keju matang, susun di piring dan sajikan selagi hangat.

Posting Komentar untuk "RESEP PIE SINGKONG KEJU YANG LEMBUT DAN MOIST"