RESEP OREO CHEESE PUMPKIN DAN KLEPON LABU KUNING YANG UNIK
Labu kuning atau pumpkin merupakan salah satu tanaman pangan yang mempunyai kandungan gizi yang cukup tinggi dan juga nutrisi yang lengkap. Beberapa manfaat labu kuning adalah menstabilkan tekanan darah, melancarkan sistem pencernaan, menjaga kesehatan jantung dan otak
Dengan warna kuning keemasannya yang khas, labu kuning sering digunakan sebagai campuran kolak, kue, sup, roti, donat, pie, pancake, kue lumpur, kue talam, cookies, dan puding. Buah ini juga dapat diolah dengan cara dikukus, direbus, dipanggang atau digoreng.
Dengan teksturnya yang empuk, lembut, dan rasanya yang manis, labu kuning sangat cocok dijadikan berbagai macam olahan makanan yang lezat, seperti Oreo Cheese Pumpkin dan Klepon Labu Kuning yang resepnya kami rekomendasikan untuk Anda berikut ini.
Sumber foto : youtube.luisabakes.com
OREO CHEESE PUMPKIN (Luisa Bakes)
Bahan Oreo Crumble :
- 330 gram oreo crumble
- 4 sdm mentega cair
Bahan Cheesecake Pumpkin :
- 680 gram cream cheese
- 425 gram labu kuning (haluskan)
- 160 gram chocochip
- 115 gram gula pasir
- 80 gram isian dalam oreo
- 60 gram sour cream
- 45 gram brown sugar
- 3 sdm tepung terigu
- 3 sdt pasta vanila
- 2 sdt bubuk kayu manis
- 2 sdt pumpkin spice
- 4 butir telur ayam besar
Bahan Coklat Ganache :
- 100 gram dark chocolate compound
- 75 gram whipping cream cair
Bahan Coklat Cream :
- 120 gram powdered sugar
- 40 gram coklat bubuk
- 300 ml whipcream cair dingin
Cara Membuat :
- Langkah pertama, siapkan blender, masukkan oreo, blender hingga halus. Lalu, pindahkan oreo crumble ke wadah bersih, tambahkan mentega cair, kocok dengan mixer hingga tercampur rata.
- Kemudian, siapkan loyang yang telah diolesi margarin dan dialasi dengan baking paper, tuangkan oreo crumble ke dalam loyang dan ratakan sambil ditekan-tekan agar padat.
- Setelah itu, masukkan loyang ke dalam oven yang telah dipanaskan terlebih dahulu, panggang dengan api atas bawah, di suhu 175-180°C selama 10 menit.
- Langkah berikutnya, untuk membuat cheesecake pumpkin, siapkan wadah, masukkan cream cheese, tepung terigu, bubuk kayu manis dan pumpkin spice, mixer dengan speed rendah hingga tercampur rata dan lembut.
- Lalu, tambahkan isian dalam oreo, gula pasir, brown sugar dan sour cream, mixer kembali hingga tercampur rata.
- Selanjutnya, masukkan pumpkin yang telah dihaluskan, pasta vanila, chocochip dan telur, mixer kembali hingga semua tercampur rata.
- Kemudian, tuangkan adonan pumpkin ke dalam loyang yang berisi oreo crumble, ratakan. Lalu, letakan loyang di atas loyang tipis berisi air (teknik bain marie), panggang dengan api atas bawah, di suhu 145-150°C selama 70 menit.
- Langkah berikutnya, untuk membuat coklat ganache, siapkan panci berisi air mendidih, letakkan mangkuk di atasnya, masukkan dark chocolate compound dan whipped cream cair, aduk hingga whipped cream dan dark chocolate meleleh.
- Kemudian, untuk membuat coklat cream, siapkan wadah, masukkan powdered sugar, coklat bubuk, whip cream cair dingin, mixer dengan speed rendah hingga lembut dan membentuk cream.
- Sesudah cake matang, tuangkan coklat ganache, ratakan dan simpan didalam lemari pendingin selama 15 menit
- Setelah coklat ganache set, keluarkan loyang dari lemari pendingin. Garnish dengan coklat cream dan taburkan dengan chocochip.
- Oreo Cheese Pumpkin ini dapat disajikan saat acara ulang tahun atau arisan keluarga.
BACA JUGA :
Sumber foto : youtube.asahidtehyung.com
KLEPON LABU KUNING (Asahid TehYung)
Bahan Klepon :
- 200 gram tepung ketan putih
- 200 gram labu kuning kukus (haluskan)
- 1 sdm gula pasir
- ½ sdt garam
- Santan hangat secukupnya
- Gula merah serut secukupnya (untuk isian)
Bahan Baluran :
- 200 gram kelapa parut (kelapa muda)
- ½ sdt garam
Cara Membuat :
- Pertama-tama, untuk membuat bahan baluran, siapkan wadah, masukkan kelapa parut dan garam, aduk-aduk dengan tangan hingga tercampur rata. Lalu, kukus dengan api kecil selama 10 menit. Diamkan hingga dingin dan sisihkan.
- Kemudian, untuk membuat adonan klepon, siapkan wadah, masukkan tepung ketan putih, labu kuning yang telah dikukus dan dihaluskan, gula pasir, garam dan santan hangat, aduk dan uleni dengan tangan hingga adonan kalis dan mudah dibentuk.
- Setelah itu, ambil 1 sdm adonan klepon, pipihkan dan isi dengan 1 sdt gula merah, lalu bulat-bulatkan. Lakukan berulang hingga adonan klepon dan gula merah habis.
- Selanjutnya, siapkan panci berisi air mendidih, masukkan klepon, rebus hingga klepon mengapung dan matang. Angkat, tiriskan, lalu guling-gulingkan klepon dalam parutan kelapa hingga seluruh permukaan klepon terbalur dengan kelapa parut.
- Sajikan Klepon Labu Kuning selagi hangat dan nikmati dengan secangkir teh atau kopi.
Posting Komentar untuk "RESEP OREO CHEESE PUMPKIN DAN KLEPON LABU KUNING YANG UNIK"